
KPU Jateng Gelar Konsolidasi Pilkada Serentak Tahun 2024
SEMARANG—KPU Jateng menggelar Konsolidasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024 di Jawa Tengah. Konsolidasi ini diselenggarakan pada 3-5 Oktober 2024 di Patra Hotel Semarang dan dihadiri oleh jajaran anggota KPU Kabupaten/Kota se-Jateng, Forkopimda, dinas/instansi terkait, organisasi masyarakat, serta lembaga pemantau pemilihan.
Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah, Handi Tri Ujiono, membuka acara dengan menekankan pentingnya partisipasi lembaga pemantau pemilihan. Handi juga turut menyoroti realisasi hibah di seluruh sektor Jateng yang telah mencapai 100%. Selain itu, Handi menyampaikan pentingnya partisipasi lembaga pemilu terutama di daerah Brebes, Banyumas, dan Sukoharjo serta berharap adanya helpdesk pendaftaran dan akreditasi pemantau pemilihan di tiap Kabupaten/Kota se-Jateng.
Selama tiga hari tersebut, peserta konsolidasi diberikan pembekalan terkait kesiapan penyelenggaraan Pilgub seperti teamwork training dan diskusi panel yang menghadirkan beberapa narasumber, , termasuk Haerudin, Kepala Badan Kesbangpol Jateng; Kol. Bambang Sulistiyantoro, dari Pangdam IV/Diponegoro; Kombes Pol. Basya Radyananda dari Polda Jateng, Adi Prabowo dari Kejati Jateng dan Nur Kholiq, Anggota Bawaslu Jateng.
Kegiatan ditutup pada hari ketiga dengan pembahasan kesimpulan oleh Kadiv. Hukum dan Pengawasan, Muslim Aisha. Ia menekankan pentingnya evaluasi atas pekerjaan yang telah dilakukan dan mengingatkan jajaran KPU Kabupaten/Kota se-Jateng terkait 50 hari jelang pemungutan suara.